Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) resmi meluncurkan buku elektronik (ebook) Bimbingan Manasik Haji dan Umrah 2025.
Ebook tersebut berfungsi sebagai panduan bagi jamaah dalam memahami tata cara serta makna spiritual ibadah haji.
Buku ini dirancang agar mudah diakses melalui perangkat seluler, sehingga memberikan kemudahan bagi jamaah dalam mendapatkan informasi seputar persiapan dan pelaksanaan ibadah haji.
Menteri Agama, Nasaruddin Umar, dalam peluncuran ebook tersebut di Jakarta pada Jumat (14/3), menegaskan bahwa inovasi digital ini dihadirkan untuk meningkatkan aksesibilitas jamaah terhadap bimbingan manasik haji.
“Kita sengaja menghadirkan versi ebook agar jamaah lebih mudah mengaksesnya melalui ponsel mereka. Dengan begitu, mereka bisa mempersiapkan diri lebih matang dalam menjalankan ibadah haji,” ujar Nasaruddin Umar.
Lebih dari Sekadar Panduan Fiqih
Ebook ini tidak hanya berisi aspek fiqih seperti rukun, wajib, dan sunnah haji, tetapi juga menjelaskan hikmah spiritual dari setiap prosesi ibadah.
Dengan memahami makna mendalam dari simbol-simbol haji, diharapkan jamaah tidak hanya menjalankan ibadah secara teknis, melainkan juga dapat meresapi pesan kesakralannya.
“Setiap jamaah haji perlu memahami makna simbolik dan memaknainya secara sufistik. Dengan cara itu, ibadah haji tidak hanya menjadi ritual fisik, tetapi juga membawa perubahan mendasar dalam diri jemaah,” jelas Nasaruddin.
Sebagai contoh, ebook ini menjelaskan filosofi pakaian ihram saat wukuf di Arafah, yang melambangkan persamaan dan kejujuran.
Dalam kondisi ihram, tidak ada perbedaan status sosial, pangkat, atau kekayaan. Semua manusia hadir sebagai hamba Allah yang sama di hadapan-Nya.
Empat Bagian Utama Ebook Manasik Haji
Buku elektronik ini disusun dalam 4 bagian utama yang memberikan panduan menyeluruh bagi Jemaah, yaitu:
- Doa dan Dzikir Haji dan Umrah – Kumpulan doa yang dianjurkan selama pelaksanaan ibadah haji dan umrah.
- Penjelasan Makna Spiritual Ibadah Haji – Mengupas nilai filosofis di balik setiap rukun dan prosesi haji.
- Infografis Manasik Haji – Panduan visual untuk memudahkan pemahaman jemaah.
- Tuntunan Teknis Pelaksanaan Manasik – Panduan praktis yang mencakup kebijakan terbaru terkait operasional di Arafah, Muzdalifah, dan Mina.
Mendorong Kemandirian Jamaah dalam Beribadah
Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Hilman Latief, menyatakan bahwa ebook ini disusun untuk mendorong kemandirian jamaah dalam menjalankan ibadah haji.
“Tim penyusun telah melakukan berbagai pembaruan, baik dari sisi referensi fiqih, kebijakan terbaru, hingga solusi bagi jemaah lansia dan penyandang disabilitas,” terang Hilman.
Ebook Manasik Haji 2025 juga membahas solusi hukum fiqih bagi jemaah yang memiliki keterbatasan fisik atau kondisi kesehatan tertentu.
Dengan adanya pedoman ini, diharapkan jamaah dapat lebih siap dan memahami berbagai alternatif dalam menjalankan ibadah sesuai dengan kemampuan masing-masing.
“Harapannya, ebook ini tidak hanya menjadi panduan teknis, tetapi juga membantu jemaah memahami makna spiritual dari setiap langkah ibadah, sehingga ibadah haji benar-benar membawa perubahan positif dalam kehidupan mereka,” tambahnya.
Unduh Gratis Ebook Manasik Haji
Buku elektronik Bimbingan Manasik Haji dan Umrah 2025 dapat diakses secara gratis melalui platform digital resmi Kementerian Agama.
Jamaah haji dan masyarakat umum dapat mengunduhnya untuk mendapatkan panduan lengkap dalam mempersiapkan ibadah haji.
Dengan hadirnya ebook ini, diharapkan setiap jamaah dapat menjalankan ibadah haji dengan lebih mandiri dan khusyuk. Di samping itu turut memahami makna mendalam dari setiap prosesi ibadah yang mereka jalani.
“Inilah yang mampu menghadirkan haji mabrur, sebuah kualitas haji yang menjadi idaman bagi para hujjaj yang akan berdampak kebaikan yang besar sepulang menunaikan ibadah haji,” tandas Menag.